
BASUDARA.NEWS, Manado—Rektor Universitas Negeri Manado (Unima) Prof Dr Deitje Adolfien Katuuk MPd, menerima penghargaan Wanita Kawanua Berprestasi 2020 dari International Human Resources Development Program (IHRDP) Foundation, bekerjasama dengan Forum Pemberdayaan Masyarakat Sulut (Forsatu), di Hotel Aston Manado, Sabtu (21/11/2020).
Chairman IHRDP Gene Vincent Sumanti BBA MBA mengatakan, beberapa kriteria antara lain dapat dijadikan contoh dan teladan, berprestasi berdampak nasional, dapat meningkatkan kualitas SDM khususnya yang ada di Sulut.

Sementara itu, Rektor Katuuk dalam sambutannya mewakili peserta penerima penghargaan, mengajak semua untuk terus memberikan yang terbaik, pemikiran terbaik, karya dan kerja terbaik di tengah-tengah tantangan dan permasalahan sangat kompleks, yang dihadapi oleh masayarakat, bangsa dan negara. “Prestasi bukan karna kekuatan diri. Itu berasal dari hikmat Tuhan, didiukung oleh keluarga, rekan-rekan, bahkan lahir dari kritikan pedas skalipun hingga terus memperbaiki diri,” ungkapnya seraya mengapresiasi IHRDP yang telah memberinya penghargaan.
Diketahui, IHRDP adalah lembaga pemberi penghargaan, lembaga pembantu penelitian dan pengembangan sumber daya manusia, lembaga non politik, non profit yang ada di Indonesia. IHRDP telah mendapatkan pengesahan sebagai lembaga pemberi penghargaan baik international dan nasional.
(Qys)