BASUDARA.NEWS, Tomohon—Sah! Joune Ganda (JG) terpilih sebagai Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Insan Kolintang Nasional (PINKAN) Sulawesi Utara (Sulut), dalam Musda yang digelar di Kota Tomohon, Sabtu (30/1).
Tugas awal membawa Musik Kolintang mendapat pengakuan dunia internasional menjadi kewajiban yang akan dikejar, sehingga Musik Kolintang ini diakui seluruh dunia sebagai warisan budaya yang lahir dari Bumi Nyiur Melambai.
Menurut Ketua Terpilih DPD PINKAN Sulut Joune Ganda, akan banyak program yang akan dilakukan ke depan dan salah satunya meraih pengakuan internasional terhadap Musik Kolintang ini. “Mari kita bersama-sama ikut mengembangkan Musik Kolintang baik di tingkat nasional dan internasional,” ungkap JG saat dipercayakan mengemban tugas yang baru ini.
Lanjut JG, Musik Kolintang yang merupakan warisan budaya jangan hanya dikenal di Sulut saja, tapi perlu mendunia, sebab belum tentu di daerah lain memiliki warisan budaya seperti ini. “Makanya saya mengajak semua pecinta budaya, mari kita semua menopang untuk tujuan membawa Musik Kolintang diakui dunia internasional dan disukai semua kalangan. Sebab, kalau bukan sekarang kapan lagi,” ungkap Bupati Terpilih Minut ini.
(ian)